Pembinaan Generasi muda oleh Babinsa Sukamanis agar terciptanya situasi dan kondisi yang aman Jelang Pilkada 2024

Pembinaan Generasi muda oleh Babinsa Sukamanis agar terciptanya situasi dan kondisi yang aman Jelang Pilkada 2024

sutvartikel.com || Sukabumi, – Peran aktif Babinsa terhadap pembinaan generasi muda yang dilaksanakan oleh Babinsa Sukamanis Koramil 0607-09/Cisaat Serda Asep Hendar kepada Karang taruna Desa Sukamanis kecamatan Kadudampit kabupaten Sukabumi, Jelang dan menghadapi Pilkada kabupaten Sukabumi tahun 2024. Kamis (09/02/23).

Memang salah satu tugas prajurit kewilayahan dalam menghadapi Pilkada tahun 2024 harus bisa menjaga keamanan wilayahnya menjadi aman serta kondusif, merangkul semua elemen kemasyarakatan maupun organisasi kepemudaan.

Tujuan dari kegiatan tersebut adalah agar generasi muda dalam hal ini Karang taruna tidak mudah terprovokasi oleh kelompok tertentu yang menginginkan situasi tidak aman dalam Pilkada 2023, serta selektif dalam menggunakan medsos, harus bijak dalam menerima berita yang beredar di medsos yang bersifat bohong/Hoax, memprovokasi yang nantinya akan menjadikan siatuasi tidak aman,”terang Babinsa.

Pada kesempatan tersebut disampaikan oleh Danramil 0607-09/Cisaat Kapten CBA Edi Rosana pada apel pagi menyampaikan, bahwa perkembangan dunia saat ini begitu pesat, diiringi dengan perkembangan teknologi dan informasi yang terus bergerak dengan cepat hal ini akan mempengaruhi pola pikir manusia dalam kehidupan sehari-hari.

Diera globalisasi ini kita bisa lihat ada kecendrungan melunturnya Rasa Nasionalisme masyarakat terhadap Bangsa dan Negaranya, karena disebabkan oleh informasi negatif yang bertentangan dengan budaya Bangsa Indonesia. Seperti kita rasakan saat ini timbulnya intolerasi, mengabaikan empat konsensus berbangsa dan bernegara, Radikalisme & Terorisme/ISIS, Narkoba, Geng motor, Perkelahian antar pemuda dan kecendrungan mengikuti budaya asing.

Untuk itu salah satu tugas Babinsa di kewilayahan harus bisa merangkul seluruh komponen masyarakat, organisasi – organisasi pemuda, harus waspada dengan ancaman proxyWard guna untuk memecah belah Bangsa Indonesia. Maka untuk menghadapi tersebut kita jaga persatuan dan kesatuan bangsa, karena bangsa kita terdiri dari berbagai perbedaan namun tetap satu, yang disatukan dengan Bhinneka Tunggal Ika serta jangan mudah terprovokasi oleh kelompok tertentu yang menginginkan situasi tidak aman di wilayah kabupaten Sukabumi khususnya kecamatan Cisaat,”pungkas Danramil. (Ce)